Indonesia milik siapa??
pada hari ini saya akan membahas satu hal yang mengenai negeri ini
untuk klarifikasi dari saya sendiri agar tidak terjadi hal hal yang tidak di inginkan kedepannya dan terjadi fitnah
postingan ini bukanlah dukungan untuk calon" pemimpin non muslim tapi adalah postingan untuk menyadarkan bahwa indonesia bukanlah milik islam melainkan milik seluruh masyarakat indonesia baik yang muslim maupun non muslim
INDONESIA MILIK SIAPA?
Ya kali ini saya akan membahas hal di atas.
untuk hal ini saya akan kembali membahas Sejarah singkat bangsa indonesia karena kebetulan sekali saya berasal dari jurusan IPS.
pada mulanya indonesia disebut dengan nama nusantara, Yang terdiri atas banyak sekali kerajaan. Agama pertama yang ada di nusantara adalah Hindu, yang ada di kerajaan Kutai (sekitar abad ke 4). Dari kutipan ini saja kita dapat mengetahui, bahwa indonesia pada awalnya bukan milik beragama islam.tapi mengapa? Indonesia sekarang ini terasa sangat rasis dan tidak ada rasa hormat antara umat beragama, terutama untuk para muslim (lebih spesifik pada beberapa grup di media sosial),saya akan melanjutkan.
Lalu setelah waktu berlalu Muncul lagi kerajaan sriwijaya di abad ke 7 yang menganut agama Budha,kerajaan ini adalah kerajaan maritim terbesar pada saat itu karena armada lautnya yang paling di takuti, kerajaan ini juga sempat menjadi pusat pendidikan agama budha. namun kerajaan ini runtuh karena serangan dari Dinasti Chola dari koromadel dan india selatan. lalu di abad ke 13 muncul kerajaan islam bernama kerajaan peurlak ( dalam beberapa versi kerajaan islam pertama adalah Samudra pasai namun yang sebenarnya adalah kerajaan peurlak lah kerajaan islam yang pertama di indonesia ). akan tetapi sebenarnya agama islam telah ada di abad ke 6 di bawa oleh abdul syekh khadir jailani. Dari sejarah ini kita dapat simpulkan bahwa agama islam ternyata adalah agama yang cukup baru di indonesia dan bukanlah agama yang populer di masa awal kedatangannya. akan tetapi sekali lagi mengapa bangsa indonesia yang sekarang ini malah tidak menghargai antar umat beragama?
Oke mari kita masuk ke sejarah islam mengenai umat beragama pada zaman nabi kita Nabi besar Muhammad SAW, Kita semua mungkin sudah tau. Agama islam itu adalah Agama yang sangat menjunjung tinggi perdamaian,dan bukan agama yang memaksakan.
Dalam suatu kisah di ceritakan bahwa dalam Nabi muhammad SAW di saat Hirah ke madinah pada tahun 622 Untuk melindungi kaum muslimin dari para kafir di mekkah. di saat itu nabi muhammad berhasil menyatukan kaum muslimin (Muhajirin dan Anshor) dengan kaum Non Muslim (yahudi dan Krisrten) dalam piagam Madinah. selain itu kaum muslimin di bebaskan untuk beribadah dan di sisi lain kaum minoritas non muslim juga di izinkan untuk beribadah di madinah.
Dari Kisah nabi Muhammad SAW ini saja kita dapat mempelajari bahwa Islam itu sangat menghormati antar umat beragama. Tapi mengapa sih ko banyak sekali kaum muslimin di indonesia yang tidak bisa menghargai antar umat beragama??
saya akan menegaskan disini bahwa "Indonesia bukanlah milik Agama apapun Indonesia adalah milik seluruh rakyatnya baik Islam,Kristen,Khatolik,Budha,Hindu,Maupun Khong hu chu".
Jika saya mau menyeret persoalan ini sebenarnya bisa menyangkut di banyak hal tapi dalam kesempatan kali ini saya hanya akan menyangkut ke dalam Sejarah saja karena ini adalah Spesialisasi dari saya sendiri
Bila ada kritik mengenai artikel,tata bahasa,dan isi yang melenceng. silahkan berkomentar dengan kata kata yang baik dan sopan. agar dapat membangun artikel saya menjadi lebih baik untuk ke depannya
sekian dari saya mohon maaf bila ada salah kata wassalamualaikum warahmatullahi wabarakathu dan selamat malam